ACCOUNTING
COMPETITION
“Express Your Accounting To Create A Beautifull Art”
Himpunan Mahasiswa Studi Akuntansi
Fakultas Bisnis, Hukum dan Ilmu Sosial Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
mengadakan acara Accounting Competition bertema "Express
Your Accounting To Create A Beautifull Art" kompetisi ini dibuka pada hari Selasa, 02 - 27
Mei 2023 dengan batas pengumpulan karya pada hari Selasa, 30 Mei 2023, dan
pengumuman pemenang pada hari Sabtu, 17 Juni 2023, serta secara individu
melalui nomor peserta yang tertera pada formular pendaftaran. Accounting
Competion ini berlangsung Secara Online Melalui Link google form yang tertera
pada pamflet.
Acara ini diadakan dengan tujuan
untuk memperkenalkan dunia akuntansi pada generasi muda dan memperkaya
pengetahuan mereka mengenai bidang akuntansi. Kompetisi ini merupakan
kesempatan bagi siswa SMA/SMK untuk menunjukkan kreativitas mereka dalam
menghasilkan poster yang menarik dan informatif mengenai salah satu sub tema
perpajakan, perbankan, atau kewirausahaan. Selain itu, kompetisi ini juga
memberikan pengalaman yang berharga bagi siswa SMA/SMK dalam mengembangkan
keterampilan desain grafis.
Peserta lomba diharapkan untuk
menghasilkan poster yang kreatif dan informatif mengenai salah satu sub tema
yang telah ditentukan. Poster harus mengandung informasi yang akurat dan jelas
terkait sub tema yang dipilih serta didukung oleh elemen visual yang menarik.
Peserta juga diharapkan dapat menyajikan poster mereka secara jelas dan
informatif dalam presentasi yang disediakan.
Acara ini ditujukan kepada kalangan
pelajar Tingkat SMA/SMK Se-derajat di Jawa Timur dari kelas 10-11. Acara
Accounting Competition ini Didampingi oleh Ketua Hima Akuntansi, AL Hafidz
Asy’ary dan jajaran-jajaran BPH, dan para Panitia yang ikut serta pada
Accounting Competition.
Acara Accounting Competition ini
menghadirkan juri yaitu Joko Susilo, M.Hum. dan Duwi Rahayu SE.M.A., Selaku
Dosen di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo.
Dengan adanya Accounting
Competition ini membuat siswa-siswi dan mahasiswa memiliki tujuan yang sangat
penting dalam mengembangkan kreativitasnya dan kemampuan komunikasi visual,
serta membantu mereka untuk memberikan hal-hal kreatif yang sangat kental akan
ide-ide segar dan gagasan dalam dunia kreatif visual dan juga mendapat dukungan
dalam meningkatkan kretivitas bagi siswa-siswi.
Dalam era digital seperti saat ini,
media visual poster semakin populer dijadikan sebagai sarana membangkitkan
semangat persatuan. Hal ini dikarenakan media visual memiliki kemampuan untuk
menarik perhatian dan meningkatkan daya tarik terhadap suatu produk atau
kegiatan. Dengan adanya lomba ini, diharapkan akan muncul ide-ide baru yang
dapat membantu dalam meningkatkan kreativitas dari para peserta didik serta
membangkitkan semangat persatuan antara satu sama lain. Lomba poster juga
diharapkan dapat menghasilkan karya-karya yang memiliki nilai estetika dan
pesan yang jelas.
Dalam penyeleksian ini panitia memilih 3 poster terbaik yang diumumkan lewat media sosial instagram, dengan nama-nama peserta juara poster sebagai berikut, Kategori lomba poster : Muhammad Hafid Raditya Sebagai Juara 1, Natasya Angelina Sebagai Juara 2, Kevin Abdullah Al Ghifari Sebagai Juara 3.Sementara itu penyerahan hadiah lomba dilakukan pada tanggal 22 Juni 2023,bagi para peserta yang terpilih sebagai juara kategori poster mendapatkan berupa uang pembinaan serta sertifikat. Serta juara tiktok education competition yang diikuti oleh mahasiswa akuntansi umsida diraih oleh 3 pemenang terbaik yaitu juara 1 diraih oleh Haflah nuzulul (Kelas B1 Semester 2), juara 2 diraih oleh Puput melinda (Kelas A2 Semester 2), dan juara 3 diraih oleh Olivia Ovania (Kelas A2 Semester 2).
Dengan adanya Accounting
Competition "Express Your Accounting To Create A
Beautifull Art" membuat
siswa-siswi dan mahasiswa memiliki tujuan yang sangat penting dalam
mengembangkan kreativitasnya dan kemampuan komunikasi visual, serta membantu
mereka untuk memberikan hal-hal kreatif yang sangat kental akan ide-ide segar dan
gagasan dalam dunia kreatif visual dan juga mendapat dukungan dalam
meningkatkan kretivitas bagi siswa-siswi.
Posting Komentar